Tugas Akhir

Mata kuliah Tugas Akhir merupakan mata kuliah mandiri yang harus ditempuh oleh seorang mahasiswa menjelang akhir studinya untuk mendapatkan gelar sarjana. Tugas akhir juga merupakan sarana pembuktian kemampuan mahasiswa dalam menyelesaikan masalah secara ilmiah sesuai dengan disiplin ilmunya. Karya ilmiah berisi hasil penelitian yang disebut Tugas Akhir atau Tugas Akhir yang disusun secara sistematis berdasarkan ketentuan metod penelitian ilmiah. Karya tulis tersebut didasarkan pada data atau informasi yang berasal dari penelitian lapangan, yang dikaitkan dengan studi kepustakaan. Setiap mahasiswa diwajibkan untuk mengambil mata kuliah Tugas Akhir setelah yang bersangkutan memenuhi persyaratan tertentu. Tugas akhir dikerjakan secara mandiri oleh mahasiswa di bawah bimbingan dosen pembimbing.

Tugas akhir mahasiswa STMIK Lombok terdiri dari beberapa proses yang dimulai dan proses pemasukan judul penelitian, proses Proposal Tugas Akhir dan terakhir proses Tugas Akhir. Judul penelitian diajukan dan jika judul diterima maka mahasiswa melanjutkan ke tahap proposal Tugas Akhir. Proses akhir dari proposal Tugas Akhir adalah Iulusnya proposal tersebut untuk ke tahap Tugas Akhir. Tugas Akhir merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Komputer (S.Kom).

Mahasiswa Program Studi Teknik lnformatika Strata-1 (S1) diwajibkan membuat suatu karya ilmiah yang disebut Tugas Akhir. Setelah yang bersangkutan memenuhi persyaratan tertentu. Tugas Akhir merupakan karya ilmiah berdasarkan kegiatan penelitian mandiri mahasiswa. disusun dalam jangka waktu maksimal dua semester dibawah bimbingan dosen pembimbing yang ditentukan oleh Ketua Program Studi.

Tugas Akhir dilaksanakan secara mandiri oleh mahasiswa. dimaksudkan agar inisiatif perancangan penelitian. pelaksanaan penelitian dan penulisan laporan Tugas Akhir yang mereka laksanakan ada pada diri mahasiswa sendiri. Tugas Akhir ini disusun berdasarkan hasil penelitian mahasiswa yang memiliki karakteristik antara lain :

  1. Harus ada permasalahan yang jelas.
  2. Topik yang diangkat baru dan mempunyai dampak terhadapperkembangan ilmu dan penerapannya.
  3. Mengajukan suatu konsep yang berbeda dengan yang telah ada.
  4. Mencari jawaban atas penyelesaian suatu masalah.
  5. Harus memenuhi kaidah metodologi penelitian.
  6. Mengungkapkan adanya fakta-fakta baru atau fakta khusus yangobyektif.
  7. Hasil Tugas Akhir dipertanggungjawabkan dan dituangkan dalam bentuklaporan dengan mengikuti tata tulis ilmiah yang telah ditentukan.